Saya hega cendikia elanda, saya mempunyai pertanyaan. Rencana saya ketika mengikuti atau bergabung dengan LK/OK tuh apasih? Saya yang mempunyai kesenangan dalam kegiatan menulis, ingin sekali bisa mengasah kemampuan saya atau bisa disebut juga kegemaran saya dalam menulis. Baik itu menulis cerita, menulis berita, atau menulis artikel seperti yang saya lakukan saat ini di artikel ini. Begitu mengetahui tugasnya adalah menulis artikel setiap harinya, membuat saya justru malah lebih bersemangat karena memang dari dulu kegemaran saya adalah menulis. Tapi anehnya, tulisanĀ tangan saya itu bisa dikatakan mirip sekali dengan tulisan dokter. Alias tulisannya hanya saya dan tuhan yang bisa membacanya. Tapi terkadang saya sendiri tidak bisa membaca tulisan tangan saya. Saya ingin kemampuan menulis saya bisa lebih di kembangkan lagi dalam berbagai aspek seperti kecepatan, ketepatan, dan bahkan isi atau kualitas tulisan.
Saya juga berkeinginan agar kemampuan jurnalistik saya di bidang apapun bisa dikembangkan dan bisa diasah setajam mungkin. Saya tertarik tentang dunia jurnalisitik dari sebuah program televisi yang menampilkan jerih payah seorang jurnalis yang meliput berita, membuat, mengolah, sampai dengan publikasi beritanya agar bisa dinikmati khalayak ramai.
Banyak sekali rencana saya ketika mengikuti kegiatan LK/OK sentra atau pers mahasiswa universitas widyatama. Diantaranya sebagai berikut :
Menyalurkan Minat
Saya dari sekolah menengah pertama sudah mengenal dunia menulis dari blogging. Dahulu, saya sering sekali menulis artikel tentang review game. Game game yang saya tulis adalah game yang saya mainkan di laptop saya. Ketika itu saya punya laptop yang terbilang jadul yang masih saya pakai sampai sekarang. Laptop ini menjadi saksi game game yang saya mainkan hanya demi ditulis reviewnya di artikel artikel saya. Artikel artikel ini saya biasa post di blogspot yang dimiliki oleh google. Waktu itu saya yakin tulisan saya sangat kacau dan mungkin kurang enak dibaca. Saya harap ketika saya menyalurkan minat saya dibidang jurnalistik di sentra universitas widyatama ini tulisan saya menjadi semakin bagus dan berkualitas.
Menggali seluk beluk dunia jurnalistik
Sempat saya singgung sebelumnya bahwa salah satu hal yang membuat hati saya berlabuh pada unit kegitan mahasiswa sentra ini adalah sebuah program televisi yang menampilkan jerih payah seorang jurnalis. Saya ingin menggali sedalam dalamnya dunia ini. Sehingga akan menambah wawasan dan pengetahuan saya. Tentu saja ilmu-ilmu ini pasti berguna dimasa yang akan datang ketika terjun ke dunia kerja.
Meraih rasa percaya diri
Saya juga ingin keluar dari keadaan pemalu saya dan meraih rasa percaya diri. Jujur saya bisa dikategorikan orang pemalu karena saya ragu untuk keluar karena saya lebih mengkhawatirkan orang lain berkata apa pada saya. Itu yang sangat mengganggu saya. Maka dari itu lah saya mengikuti unit kegiatan mahasiswa sentra karena ingin bergabung dengan orang banyak dan saya harap saya bisa keluar dari keadaan pemalu saya. Saya ingin ketika kelak ditanya di dunia perusahaan atau dunia pekerjaan, saya menjawabnya dengan lancar dan tanpa kekurangan sedikit pun.
Saya harap juga agar saya dapat memadukan penyaluran minat saya dibidang jurnalistik dengan kemampuan saya ketika lulus dari fakultas teknik, prodi teknik informatika universitas widyatama tercinta ini. Saya juga berencana untuk terus mengembangkan minat dan bakat saya setajam tajamnya untuk saya yang lebih baik lagi.
Sekian pemaparan dari saya.
Nama mentor :
1. Shearly
2. Yeri Assifa
3. Hafidh Al-Hakim
Nama kordiv : Rizky Nugraha
Wakil kordiv: Putri Nabila
Nama Staff Inti :
Hafidh Novanto
Pj mentor :
1. Rahma Anjani Khalid
2. Wiedhy Ramadhansyah
#Widyatama #Mahasiswa #Bandung #Prestasi #GenerasiUtama